Sabtu, 23 Januari 2016

Alasan ke-4: Karena bekerja keras adalah bekerja lebih lama.

Ketika Tiger Woods, ditanya strategi apa yang ia terapkan sehingga sukses  sebagai seorang pegolf profesional, ia menjawab "Saya hanya menggunakan waktu lebih banyak. Ketika yang lainnya belum bangun, saya sudah bangun untuk latihan. Ketika yang  lainnya sudah istirahat, saya masih melanjutkan latihan." Jadi, ini bukan tentang bakat, tapi karena berlatih lebih keras. Terampil bukan karena bawaan lahir, tapi karena dilatih dan dilatih terus menrus.
Tiger Woods adalah pegolf termuda (18 tahun) yang memenangi juara amatir di Amerika Serikat. Namun sebenarnya dia sudah mulai berlatih keras sejak usia 3 tahun. Artinya, ia butuh 15 tahun untuk mencapai prestasi tersebut. Selama 15 tahun itu ia berlatih sangat keras dan berkualitas, dengan disiplin tinggi. Ia mesti berlatih memukul bola sebanyak 500 kali per hari, dimana 80-90 persen dari pukulan mesti mencapai sasaran yang diinginkan.
Ya, ini faktor waktu. Waktu yang dihabiskan akan dipertanggungjawabkan di akhirat nanti. Menit ke menit dari umur semestinya lah diisi dengan aktivitas yang syariat agar  tak menjadi malapetaka. Dengan pandai memanfaatkan waktu, yaitu apabila diisi dengan aktivitas yang sistematis, insyaAllah apapun kemampuan yang anda inginkan akan tercapai. Lupakan bakat, tanyalah keinginan anda dan berlatihlah. Waktu yang ada begitu cukup asal anda pandai menggunakannya. 

*****